Melalui siaran langsung dan door to door babinsa Pegirian berikan informasi tentang Tes Swab Gratis

Surabaya - bertempat di Tenggumung Baru Mulya Gg. 2 RT 02 RW 09 Kel. Pegirian Kec. Semampir telah dilaksanakan kegiatan Sweb test dalam rangka Penerapan New Normal yang diatur dalam Keputusan Menkes Nomor : KH.01.07/MENKES/328/2020 Tentang Panduan Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di wilayah Kec.Semampir  Dalam rangka Mendukung Keberlangsungan Usaha pemutusan mata rantai Virus Covid 19 Pada Situasi Pandemi seperti saat ini juga mengacu pada Peraturan Walikota Surabaya Nomor 33 Tahun 2020 Tentang Pedoman Tatanan Normal Baru Pada Kondisi Pandemi Covid-19 Dikota Surabaya dan INPRES No.06 Tahun 2020 oleh PUSKESMAS Kel.Pegirian Kec. Semampir, sabtu (19/9). 


Kegiatan ini di hadiri dan diikuti oleh Kapuskesmas Pegirian Ibu dr. Evi Susanti, Lurah Pegirian Bpk Menik Hartawan, Babinsa dan Babinkamtibmas Kel.Pegirian Sertu Hatif dan Aiptu Supriyadi, Petugas kesehatan Puskesmas Pegirian Sebanyak 12 Orang, Karyawan Kelurahan sebanyak 3 Orang, Ketua RW 09 Tenggumung Baru bapak Sugeng dan Tokoh masyarakat dan tokoh agama RW 09 TENGGUMUNG BARU

Babinsa Kelurahan Pegirian Sertu Hatif mengatakan pelaksanaan Sweb Tes ini dilakukan oleh Petugas Kesehatan Puskesmas Pegirian kepada seluruh warga Tenggumung Baru dan warga sekitar, juga diberikan pemahaman mengenai edukasi pentingnya Sweb test oleh petugas didampingi oleh Babinsa dan Babinkamtibmas, ucap Sertu Hatif. 

Edukasi dilakukan oleh Babinsa beserta aparat terkait beserta stakeholder melalui pelaksanakan penyampaian sweb tes kepada warga secara door to door, melalui penyampaian atau siaran langsung lewat pengeras suara Masjid Nururrohmah Masjid terdekat tentang  adanya pelaksanaan Sweb tes gratis oleh Puskesmas Pegirian di wilayah Tenggumung Baru Mulya Gg.2, dan tes swab diikuti oleh sebanyak 41 orang warga yang ber KTP surabaya, tambahnya. 

Komentar

Postingan Populer