"30 Orang" Terjaring Oprasi Kependudukan





Surabaya,- Babinsa Kelurahan Tandes Sertu Kohar dari Koramil 0830/05 Tandes, ikuti kegiatan Oprasi Yustisi  Penduduk Non Permanen di RT. 04/09 Gedang Asin Kelurahan Tandes Kecamatan Tandes Surabaya, Rabu (26/06/19).


Kegiatan di mulai dengan apel kesiapan di ambil oleh Lurah Tandes (Bpk. Agus Sunyoto) dan pembagian tugas guna menyisir kost kosan yang menjadi tujuan para penduduk pendatang dari luar kota Surabaya, sebagai tempat tinggal sementara (tempat kost).

Dengan sigap petugas langsung  menyisir kost kosan RT. 04/09 Gedang Asin Kelurahan Tandes guna mendata warga pendatang yang masih beralamat luar Kota Surabaya.

Dari hasil penyisiran diperoleh data warga pendatang 30 orang, di antaranya laki laki 18 orang dan perempuan 12 orang dan belum mempunyai Surat Keterangan Tinggal Sementara (SKTS). Yang selanjutnya langsung di data dan di arahkan untuk mengurus SKTS sebagai penduduk Musiman Non Permanent Kota Surabaya.

Di sela kegiatannya Sertu Kohar mengatakan "Operasi Yustisi Kependudukan ini untuk membantu Dispendukcapil Kota Surabaya dalam mengantisipasi timbulnya pengangguran, munculnya tunawisma dan gubuk-gubuk liar di tengah-tengah kota, meningkatnya kejahatan, pelacuran, perjudian, dan bentuk masalah sosial lainnya",

"Dengan diadakan Oprasi Yustisi diharapkan bisa mengurangi permasalahan yang akan timbul dan membantu Dispendukcapil dalam tertib penduduk Kota Surabaya". Ungkap Sertu Kohar.

Komentar

Postingan Populer