Jawa Pos Gandeng Koramil 0830/01 Krembangan Sukseskan Road Show Green And Clean





Surabaya," Danramil 0830/01 Krembangan hadiri Road Show Green And Clean yang di prakasai Jawa Pos yang bekerja sama dengan Pemerintah Kota Surabaya yang di selenggarakan di Balai RT 11/05 Kelurahan Morokrembangan Kecamatan Krembangan Kota Surabaya, Rabu (31/10/2018).

Acara di hadiri Komandan Koramil 0830/01 Krembangan Mayor Chb Sukimun, Kapolsek Krembangan, Kadis DKRTH Kota Surabaya, Camat Krembangan, Camat Pabean Cantian beserta muspika dan masyarakat Krembangan Kota Surabaya.

Acara Road Show Green And Clean, yang dibuka oleh Kadis DKRTH yang mewakili Wali Kota Surabaya, memberikan himbauan tentang "Usaha Mandiri Bebas Sampah" Hidup Sehat dan Hemat Energi, bagi masyarakat krembangan, dan lebih besarnya lagi bagi masyarakat seluruh Kota Surabaya.

Kemeriahan terlihat dari lomba yel - yel dengan dan nyanyian serta kostum yang digunakan para peserta, Jawa Pos pun memoles acara tersebut agar semakin meriah dengan hiburan musik dan lagu lagu penggugah semangat, guna menyerap masyarakat untuk turut serta dalam acara Road Show Green And Clean.

Tujuan acara Road Show Green And Clean adalah memajukan masyarakat yang sehat bebas sampah dan hemat energi, yang lebih di utamakan bagi kaum wanita, Karena kaum wanita merupakan promotor dalam keluarga, kususnya untuk mendidik anak dari usia dini sampai usia madiri yang mengerti akan pentingnya kebersihan lingkungan yang sehat dan bebas dari sampah.

Komentar

Postingan Populer