Halal Bihalal Sertu Askandar Bersama Warga Sememi




Surabaya,-untuk  mempererat silatur rahmi sesama umat muslim di  Masjid Nurul Iman. Sememi jaya Rt. 03 Rw. 01 Kel Sememi Kecamatan Benowo diadakan acara Halal Bihalal, senin (30/7)
Kegiatan Halal Bihalal ini diselengarakan oleh MNC NU  Benowo yang di ketuai oleh Drs Muflikin, Dalam acara tersebut turut mengundang Muspika sekecamatan Benowo, serta turut hadir Babinsa 0830/ 06 Benowo Sertu Askandar dan Jam'iyah NU muslimat, fataya dan ansor.Tujuan di adakan Halal Bihala ini guna mempererat tali silaturami sesama warga NU supaya tetep rukun dan kompak.

Di lain tempat Danramil 0830/ 06 Benowo Mayor Inf Hendi Eko Yono mengatakan, Budaya Umat Islam yang selalu mengadakan Halal Bihalal mencerminkan Budaya ketimuran yang masih dipegang erat warga kita, disitulah kita bisa melihat kesantunan Umat beragama saling silaturami, memaafkan dan saling kompak dalam hidup kerukunan sesama umat Muslimnya, pungkas Danramil.

Komentar

Postingan Populer