Komunikai Sosial Babinsa Bubutan Tali Pengikat Kemanunggalan TNI-Rakyat

Surabaya,- Jajaran Kodim 0830/Surabaya Utara berupaya melakukan pendekatan kepada masyarakat secara kontinyu terus dilakukan untuk melakukan komunikasi sosial (Komsos). Tujuannya, selain guna mengetahui berbagai persoalan, juga diupayakan ikut membantu mencarikan jalan keluar, setiap persoalan yang ada masyarakat.

Hal tersebut dilakukan secara rutin dalam keseharian pelaksanaan tugas Babinsa Koramil 0830/04 Bubutan Serka Yulius yang senantiasa bersilaturahmi menyambangi warganya di wilayah Kecamatan Bubutan Kota Surabaya. (Minggu, 1/7/2017)

Komandan Kodim 0830/Surabaya Utara, Letkol Arm Beny Hendra Suwardi S.sos,, mengatakan bahwa kegiatan komunikasi kosial (Komsos) merupakan implementasi program kerja bidang teritorial TA. 2017.

Dimana tujuan Komsos adalah pertama, terciptanyan hubungan komunikasi dua arah antara Babinsa dengan warga setempat.

Kedua, terciptanya kesadaran untuk ikut aktif merencanakan dan membantu pelaksanaan kegiatan yang berhubungan dengan upacara Hari besar nasional dan upacara adat/tradisional. ketiga, terciptanya kesadaran untuk aktif dalam kehidupan /kegiatan masyarakat dilingkungannya sehingga dapat tercipta suasana yang kondusif dengan cara merangkul Toga, Toma dan Toda. dankeempat, saling memberi informasi menyangkut data kewilayahan terutama jika ada kegiatan-kegiatan di Desa.


Komentar

Postingan Populer